Batumarta, OKU, Suaramedianews.com - Hujan deras yang disertai petir di batumarta unit IV. blok E. Mengakibatkan pohon karet tumbang dan menimpa kabel listrik.
Tumbangnya pohon karet tersebut terjadi sekitar pada pukul 22.00. WIB dan menimbulkan padamnya listrik di empat rumah di sekitar kejadian .
Dihawatirkan kabel yang terjatuh dari tiang membahayakan, maka warga desa persiapan trimartakaya. Batumarta IV.BLOK E ..berinisiatif menghubungi kepala Dusun setempat.
Tidak menunggu lama Joni Kadus setempat langsung menindaklanjuti laporan warga dengan melaporkan kejadian itu kepada pihak petugas PLN Batumarta
" Ini bentuk pelayanan saya kepada masyarakat pak, saya coba hubungi PLN agar bisa ditangani," ungkapnya kepada awak media yang ada dilokasi
Tidak berselang lama petugas PLN mendatangin lokasi dan segera mengevakuasi pohon tumbang serta memperbaiki kabel yang jatuh lepas dari tiangnya.
Ditempat yang sama pak Purwadi petugas PLN mengatakan kepada awak media ini hal ini sudah menjadi tugas kami.
"Pak biarpun tengah malam kalau ada kendala dilapangan kami langsung turun cek," Katanya.
Hal Ini Patut mendapat Apresiasi atas reaksi cepat PLN Wilayah batumarta, walaupun hujan belum benar benar reda, demi keselamatan warga langsung bergerak cepat.
Bersama dengan warga petugas PLN membersihkan pohon tumbang dan segera memperbaiki kabel yang terlepas dari tiangnya itu.
Salah seorang warga desa persiapan Tirtajaya batu Marta 6 blok E. Menerangkan jika petugas PLN diwilayahnya selalu bertindak cepat jika ada laporan kejadian di wilayah ini.
Semoga reaksi cepat Petugas PLN sebagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN) seperti ini menjadi akan tetap konsisten dalam rangka pelayanan kepada masyarat.
(Red)