Pertengahan November 2025, Berikut Update Harga BBM Pertamina, Shell, BP-AKR, dan Vivo

terkini

iklan kanan juga

Pertengahan November 2025, Berikut Update Harga BBM Pertamina, Shell, BP-AKR, dan Vivo

SUARA MEDIA NEWS
18 November 2025, 11:48 WIB Last Updated 2025-11-18T08:37:52Z

 

(DOK PertaminaHarga BBM seluruh Indonesia kembali naik mulai 1 Nov 2025


 Jakarta - SuaraMediaNews.com | Memasuki pertengahan bulan, update harga BBM November 2025 di sejumlah SPBU besar seperti Pertamina, Shell, BP-AKR, dan Vivo terpantau masih stabil. Tidak ada perubahan harga sejak penyesuaian terakhir pada awal November 2025.


Berdasarkan laporan Antara yang merujuk pada situs resmi Pertamina di Jakarta, harga untuk Pertamax Series dan Pertamina Dex Series masih sama seperti awal bulan.


Berikut rincian harga BBM Pertamina yang berlaku di wilayah Jakarta:

  • Pertalite: Rp10.000 per liter

  • Solar subsidi: Rp6.800 per liter

  • Pertamax: Rp12.200 per liter

  • Pertamax Turbo: Rp13.100 per liter

  • Pertamax Green: Rp13.000 per liter

  • Dexlite: Rp13.900 per liter

  • Pertamina Dex: Rp14.200 per liter


Harga ini belum mengalami perubahan sejak awal bulan dan masih menjadi acuan sebagian besar pengguna kendaraan.


SPBU Shell juga belum melakukan penyesuaian harga dalam update harga BBM November 2025. Harga bensin seperti Shell Super masih mengikuti penurunan yang dilakukan pada 1 November 2025.

Berikut daftar harga BBM Shell:

  • Shell Super: Rp12.680 per liter

  • V-Power: Rp13.260 per liter

  • V-Power Diesel: Rp14.410 per liter

  • V-Power Nitro+: Rp13.480 per liter


Harga BBM di SPBU BP juga sama sekali tidak berubah sejak awal November.

Rinciannya sebagai berikut:

  • BP Ultimate: Rp13.260 per liter

  • BP 92: Rp12.680 per liter

  • BP Ultimate Diesel: Rp14.410 per liter


Berbeda dengan SPBU lainnya, Vivo hanya memperbarui harga untuk jenis gasoil. Hal ini karena sejak 15 Oktober 2025, Vivo kehabisan stok BBM jenis gasoline.

Harga terbaru yang berlaku:

  • Diesel Primus Plus: Rp14.410 per liter

Harga tersebut bertahan stabil sejak awal November 2025.


Editor : Tim

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Pertengahan November 2025, Berikut Update Harga BBM Pertamina, Shell, BP-AKR, dan Vivo

Terkini

Iklan