suaramedianews.com, Lampung Barat-- Kapolres Lampung Barat, AKBP RYKY W. MUHARAM, S.H.,S.IK. menghadiri acara Lepas Sambut Komandan Kodim 0422-Lambar. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Makodim setempat. Selasa 05 Desember 2023.
Diketahui bahwa Komandan Kodim(Dandim) 0422/LB yang baru Letkol Inf Rinto Wijaya, S.A.P M.I.POL M.HAN Yang sebelumnya Menjabat sebagai Danyon 415/SY sedangkan Dandim Lama Letkol Czi Anthon Wibowo Akan Menjabat Sebagai Dosen AKMIL di Magelang Jawa Tengah.
Hadir dalam acara tersebut yaitu P.j Sekertaris Daerah Lampung barat (Drs. Adi Utama), Asisten 2 Kab. Pesisir Barat (Drs. Zukri Amin M.P), Kapolres Lampung Barat (AKBP Ryky Widya Muharam SH.S.Ik.), Wakapolres Pesisir Barat ( Kompol Alstahendra), Kajari Lampung Barat ( M. Zainur Rochman S.H M.H), Letkol Czi Anthon Wibowo Dandim 0422/LB ( Lama ), Letkol Inf Rinto Wijaya Dandim 0422/LB S.A.P M.I.POL M.HAN ( Baru ), Pasi Intel Dim 0422/LB ( Kapten Inf Asyadi ), Pasi Pers Dim 0422/LB ( Kapten Inf Suroto ), Pasi Log Dim 0422/LB ( Kapten Arm Iwan Sudrajat ), Pasi Ops Dim 0422/LB ( Kapten Inf Indra Meli), Dan Unit Dim 0422/LB ( Letda Inf Ishak Junaidi ), Pasandi Dim 0422/LB ( Letda Inf Rihantoyo ), Jajaran Anggota Kodim 0422/LB.
“semoga dengan kehadiran pak Dandim yang baru dapat lebih mempererat hubungan silaturahmi dan juga sinergitas TNI-POLRI terutama saat menjelang pemilu. Dan untuk pak Dandim yang lama saya ucapkan selamat bertugas di tempat yang baru, semoga sukses dan jaya selalu”. Tutup Kapolres. (fit)




